Bupati Herman Prihatin atas Kebakaran Pasar Tembilahan, Pastikan Bantuan Cepat untuk Pedagang

Tembilahan, Inhil | Riauindependen.co.id | Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Herman menyampaikan keprihatinan mendalam atas kebakaran yang menghanguskan los pasar sayur dan ikan asin di Tembilahan pada Jumat (10/10/2025) dini hari.

Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 00.15 WIB itu diduga akibat arus pendek listrik dari salah satu kios sayur. Api baru berhasil dipadamkan sekitar pukul 03.00 WIB berkat kerja cepat tim gabungan dari Damkar, BPBD, PSMTI, dan Padupai. Meski tidak menimbulkan korban jiwa, ratusan pedagang terdampak dan nilai kerugian masih dalam proses pendataan.

Bupati Herman menyebut, musibah tersebut merupakan pukulan berat bagi para pedagang yang kehilangan tempat usaha dan sumber penghasilan. Pemerintah Kabupaten Inhil, tegasnya, akan bergerak cepat membantu pemulihan dan memastikan aktivitas perdagangan kembali berjalan.

“Saya sangat prihatin atas musibah ini. Dinas Perdagangan dan Perindustrian sudah saya perintahkan untuk mendata secara detail seluruh pedagang yang terdampak serta nilai kerugiannya,” ujar Herman melalui sambungan telepon.

Selain pendataan, Bupati juga menegaskan rencana penataan ulang bangunan pasar guna meningkatkan keamanan dan kenyamanan, serta mencegah kebakaran serupa di masa mendatang.

“Penataan ulang bukan sekadar pembangunan fisik, tapi bagian dari komitmen kita memastikan para pedagang bisa kembali berdagang dengan aman dan tertib,” tambahnya.

Bupati Herman turut mengimbau masyarakat dan pedagang agar lebih waspada terhadap kondisi instalasi listrik dan sumber api di lingkungan pasar. Ia menegaskan bahwa pemerintah daerah akan hadir mendampingi warga terdampak hingga kondisi pasar pulih kembali.****




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Optimized by Optimole